Jalur Perintis Sumsel-Babel Dibangun

16

2410-01-alex-di-babel1Tanjung Pandang, BP

Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menjalin kerja sama dengan Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung untuk mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya yang dimiliki kedua daerah dalam pembangunan antardaerah.

Penandatanganan kesepakatan bersama dan perjanjian kerja sama ini dilakukan langsung Gubernur Sumsel H Alex Noerdin dan Gubernur Provinsi Kepulauan Babel Rustam Effendi yang disaksikan Deputi Bidang SDM Iptek Budaya dan Maritim Kementerian Koordinator Kemaritiman Dr Ir Syafri Burhanudin DEA, di Hotel BW SUITE Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Sabtu (22/10).

Ruang lingkup kerja sama meliputi bidang pekerjaan umum, perhubungan, energi dan sumber daya mineral, ketahanan pangan, kebudayaan dan pariwisata, perindustrian dan perdagangan, penelitian dan pengembangan, olahraga, serta bidang lainnya yang disepakati bersama berdasarkan kebutuhan kedua daerah.

Baca Juga:  DPRD Sumsel Usulkan Tiga Nama Pj Gubernur Sumsel

Gubernur Sumsel H Alex Noerdin mengatakan, pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Api-Api (KEK TAA) didukung penuh oleh pemerintah pusat. Kesepakatan bersama ini salah satunya ditujukan agar manfaat yang ada di KEK TAA bisa dirasakan juga oleh daerah lain di luar Sumsel.

“Lokasi KEK TAA sangat dekat dengan wilayah Kepulauan Babel sehingga Babel dapat mengambil manfaat dengan adanya kawasan terpadu ini. Seperti halnya gas Sumsel yang telah menerangi Singapura selama bertahun-tahun akan dialirkan juga ke Bangka Belitung,” ujarnya.

Manfaat lain yang mungkin bisa diambil dari kerja sama ini yakni penyelenggaraan Asian Games 2018 di Palembang. “Palembang lebih siap dari Jakarta dan insya Allah lebih baik dari Jakarta. Modal kami pengalaman, kerja keras, dan kemauan,” tegasnya.

Baca Juga:  Gubernur Musnahkan Senpira Hasil Operasi Ramadniya

Deputi Bidang SDM, Iptek, Budaya dan Maritim Kemenko Kemaritiman Dr Ir Syafri Burhanudin DEA sangat mengapresiasi atas kesepakatan bersama dan perjanjian kerja sama yang dilakukan Sumsel dan Babel. Ia berharap sinergitas pembangunan Sumsel dan Babel dapat terus meningkat.

“Saya sangat mengapresiasi dengan adanya kawasan terpadu Tanjung Api-Api. Sinergitas Sumsel dan Babel terkait TAA kita harapkan terus ditingkatkan,” ujarnya.

Sementara Gubernur Kepulauan Babel Rustam Effendi mengatakan, dari kerja sama yang dilakukan akan memberikan manfaat yang baik bagi kedua daerah khususnya dalam mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya yang dimiliki.

Baca Juga:  Pemprov Sumsel Dinilai Mampu Turunkan Angka Kemiskinan

Ia menjelaskan, direncanakan akan dibuat jalur perintis, yang menghubungkan Sumsel-Babel. Jalur perintis tersebut akan melibatkan kerja sama arus lalu lintas barang pangan antar provinsi.

Untuk bidang pariwisata, direncanakan akan dilakukan kerja sama kedua provinsi dengan membuat paket wisata bersama, termasuk rute penerbangan di dalamnya.

“Seperti diketahui, Babel mempunyai laut dan pantai. Sedangkan Sumsel lebih mengunggulkan wisata religius, kuliner, dan sport tourism. Paket wisata bersama akan menjadi terobosan baik peningkatan dunia kepariwisataan Sumsel dan Babel,” jelasnya. Orel/idz

 

Komentar Anda
Loading...