

Palembang, BP- Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Lahat, Yulius Maulana, ST, dan Dr. H. Budiarto Marsul, menerima surat rekomendasi dukungan B1KWK dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk Pilkada Kabupaten Lahat.Penyerahan B1KWK ini berlangsung di kantor DPW PPP Sumsel di Jalan Kol. H. Barlian Km-7, pada Kamis (22/8) siang, dipimpin oleh Sekretaris DPW PPP Sumsel, H. Ahmad Palo, SE.