Politisi dan Tokoh Nasional Hadiri Konsolidasi dan Deklarasi Bapaslon Wako- Wawako Lubuklinggau, H Rachmat Hidayat dan H Rustam Effendi
Lubuklinggau, BP- Sejumlah tokoh dan politisi nasional dan regional Sumsel menghadiri acara konsolidasi serta deklarasi bakal pasangan calon (bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota, H Rachmat Hidayat dan H Rustam Effendi di Smart Hotel, Sabtu, 3 Agustus 2024.
Dalam kesempatan itu, Balon Wali Kota H Rachmat Hidayat didampingi Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, H Rustam Effendi mengungkapkan, keinginan keduanya maju pada pilkada nanti untuk memajukan Bumi Sebiduk Semare dan berbuat lebih luas lagi dengan gerakan perubahan Linggau Juara.
“Dukungan para relawan yang datang dalam Konsolidasi dan Deklarasi ini melampaui ekspektasi kami, jika saya terpilih dan dipercaya oleh masyarakat maka gaji saya akan dialihkan untuk kegiatan kemanusiaan dan sosial,”jelasnya.
Kemudian, komitmen ini dibuat karena hal seperti ini sebetulnya sudah ia lakukan di beberapa tahun terakhir dan bukan hanya mendekati Pilkada.
“Insya Allah kemenangan akan didepan mata kita, mohon doa serta dukungannya dan mari kita sama-sama berjuang,”katanya.
Bakal Calon Wakil Wali Kota Lubuk Linggau, H Rustam Effendi mengatakan, dia berterima kasih bisa mendampingi H Rachmat Hidayat dan partai pengusung yang telah membantu proses Konsolidasi dan Deklarasi ini.
Sementara itu Anggota DPR RI H Fauzi Amro menjelaskan, hasil survei H Rachmat Hidayat dan H Rustam Effendi meraih dukungan sekitar 40 persen jika terdapat 3 pasangan calon dalam Pilkada.
“Kami optimis, jika ada dua atau tiga pasangan pada Pilkada ini, kami siap menghadapi dan memenangkan kontestasi ini,” katanya.
H Fauzi Amro menambahkan koalisi partai yang mendukung pasangan H Rachmat Hidayat dan H Rustam Effendi yakni Nasdem, PKS, Hanura, dan Demokrat serta sudah sangat memadai.
“Dengan tambahan dukungan dari partai PKN, dukungan kami sangat solid dan Insya Allah Lubuk Linggau akan memiliki Wali Kota Lubuk Linggau yang baru,”tambahnya.
Salah seorang tokoh politik nasional, H Ridwan Mukti menegaskan bahwa dukungan dari berbagai kalangan yakni mulai dari mantan Wali Kota hingga Kepala Dinas untuk mengindikasikan kemenangan yang kuat kepada H Rachmat Hidayat dan H Rustam Effendi.
Dia berpesan agar pasangan ini fokus pada peningkatan ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur serta pengembangan aparatur sipil negara (ASN) di tingkat nasional.
Konsolidasi dan Deklarasi ini dihadiri dihadiri H Ridwan Mukti beserta istri, Anggota DPR RI H Fauzi Amro beserta istri, H Riduan Effendi beserta istri, H Isa Sigit, H Firza Lakoni, H Aidil Rusman, H Abdullah Matcik, H Karyazid Hilmi, partai pendukung dan ribuan tim keluarga serta tim relawan.