Kapolresta Palembang Gelar Tarawih Bersama

10

suasana-sholat-di-kediaman-kapolresta-palembang-rabu-1762015_20150617_204504Palembang, BP
Rumah dinas Kapolresta Palembang yang terletak di Jalan Talang Kerangga Kecamatan Ilir Barat (IB) 2 Palembang, terlihat ramai oleh anggota kepolisian. Rabu (17/6).

Para anggota polisi yang datang ini, untuk melaksanakan sholat terawih berjamaah yang dilaksanakan di rumah dinas Kapolresta Palembang Kombes Pol Tjahyono Prawoto.

Selain jajaran perwira Polisi, nampak ratusan anak yatim juga ikut salat terawih berjamaah pertama didalam bulan Suci Ramadhan. Sholat tarawih yang berjumlah 11 rakaat ditambah witir ini, diimami oleh ustadz Eman Satria.

Baca Juga:  Kampung Madani Serat Nanas Desa Bunut Kabupaten Muara Enim Diresmikan 

Ditemui setelah usai menjalankan ibadah terawih ini. Tjahyono mengatakan ibadah terawih ini dikediaman dinasnya ini, dilaksanakan dalam rangka keselamatan anggota Polresta, dan syukuran yang mana Kapolresta Palembang, akan menempati rumah dinasnya tersebut.

“Syukuranlah untuk menempati rumah dinas baru, kalau sekarang belum didiami karena masih dalam direhab. Untuk sementara kita masih ditampung orang (salah satu hotel di Palembang),” katanya.

Baca Juga:  Tolak Masuk Banyuasin, Warga Tegal Binangun Ancam Tak Ikut Pemilu 2024

Ibadah sholat terawih dikediaman dinasnya ini, akan dilaksanakan selama tujuh hari kedepan. Tak hanya anggota polisi, Tjahyonopun mengajak masyarakat sekitar yang ingin ikut sholat berjamaah dikediaman dinasnya tersebut untuk ikut bergabung.

“Kedepan, dengan memasuki bulan ramadhan ini. Jajaran kepolisian, dan masyarakat agar bisa menjalankan ukhuwah islami, dan bisa menjaga lingkungan sekitar masyarakat,” jelasnya.

Tjahyono pun mengatakan, meskipun akan menjalani ibadah puasa ini, iapun mengaku akan tetap menjalankan dinasnya, karena menurutnya mengabdi kepada masyarakat adalah suatu yang penting.

Baca Juga:  Holda dan Meli  Resmi Dapat Surat Penugasan Dari Hanura

Bahkan mengintruksikan kepada anggotanya yang menjalankan ibadah puasa, agar tetap fokus untuk menjalani tugas, dan bila memungkinkan untuk tidak meninggalkan sholat terawih.

“Dulu saya juga pernah puasa di Palembang, namun dulu Palembang belum ramai, beda dengan sekarang ini. Kalau target selama menjalankan ibadah ya pasti bisa dapat malam lailatul khodar,” katanya. #osk

Komentar Anda
Loading...