Palembang, BP- Aktor film laga dan telah membintangi sejumlah judul film laga sejak era 80-an hingga pertengahan 90-an Johan Saimima tutup usia, Minggu (7/4).
Kini jenasah disemayamkan di rumah duka di Jalan Ampera. Angkatan 66. Lorong Harapan V No 1541 dan akan di kuburkan pukul 16.00 di Puncak Sekuning, Palembang.
Tokoh budayawan Sumsel Vebri Al Lintani membenarkan kabar tersebut.
“ Beliau sudah lama sakit , sejak ke Palembang ini beliau sudah sakit, saya lupo sakitnya tapi sejak di Palembang ini dia sudah lemah sudah lesu badannya dan sekarang beliau banyak di Palembang ikut bersama istrinya Bebi Johan Saimima ,” katanya, Minggu (7/4).
Lahir pada 8 Agustus 1956, Johan memulai perjalanan kariernya dengan langkah-langkah kecil sebelum akhirnya meraih puncak kesuksesan dalam dunia seni peran.
Awalnya, Johan tidak langsung terjun ke dunia akting.
Dia memulai karier sebagai model dan peragawan, mengeksplorasi kemampuan fisiknya dan beladiri Karate.
Kombinasi antara bakat seni beladiri dan pesona aktingnya menjadi kunci bagi Johan untuk meniti karier dalam film-film laga.
Puncak awal dari karier Johan sebagai aktor dimulai dengan perannya dalam “Duel Naga Wulung”, sebuah film laga yang menampilkan aksi pertarungan dan drama.
Dalam film tersebut, Johan berperan sebagai Petir, karakter yang kuat dan berani yang berusaha menumpas kejahatan yang dipimpin oleh Jarot, diperankan oleh Avent Christie.
Kesuksesan ini membawa Johan ke sorotan publik dan membuka jalan bagi penampilannya dalam sejumlah film laga selanjutnya.
Namanya semakin bersinar berkat perannya dalam film “Ganesha” pada tahun 1983.
Film ini membuatnya menjadi salah satu aktor laga yang populer pada masanya.
Dalam “Ganesha” dan film-film laga lainnya, Johan membuktikan keahliannya dalam berbagai adegan aksi dan pertarungan yang memukau penonton.
Selain menjadi bintang dalam film laga, Johan juga terlibat dalam produksi film horor, drama, dan sinetron.
Keberhasilannya dalam berbagai genre ini menunjukkan fleksibilitas dan keberagaman bakatnya sebagai seorang aktor.
Terakhir Johan Saimima sempat bermain di sinetron Saras 008 berperan sebagai Mr Black dan setelah itu namanya tenggelam dan tidak pernah terlihat lagi di layar kaca.
Johan Saimima meninggalkan seorang istri dan empat orang anak. #udi