Takut Ditembak Polisi, Perampok Tembak Diri Sendiri
Kayuagung, BP

KRITIS : Tersangka Qulub, dalam keadaan kritis setelah menembak dirinya sendiri dan kini dirawat di RSMH Palembang, Rabu (17/6).
Status sebagai perampok tidak selamanya bisa dikatakan berani. Terbukti, seorang pelaku perampokan Bus Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP) Jurusan Palembang-Tulung Selapan, bernama Qulub (30), takut ditembak polisi saat dilakukan penyergapan. Alhasil, Qulub memilih mengakhiri hidupnya dengan menembak bahunya sendiri.
Aksi penggrebekan dilakukan Jajaran Polres Ogan Komering Ilir (OKI), di rumahnya yang terletak di Desa Bukit Batu, Kecamatan Pangkalan Lampam OKI. Qulub adalah salah satu dari lima pelaku perampokan. Setelah melukai dirinya sendiri, pelaku langsung dirawat di Rumah Sakit Muhammad Hosein (RSMH) Palembang.
“Tersangka beberapa kali kita grebek dir umahnya, tetapi dia selalu lolos. Pada Selasa (17/6) yang lalu, tersangka kembali kita grebek di rumahnya tetapi dia kabur. Saat kita temukan ternyata tersangka sudah tergeletak dengan luka tembak di bahunya, dia mengaku telah menembak tubuhnya sendiri karena takut ditangkap,” Kata Kapolres OKI AKBP M Zulkarnain, melalui Kasat Reskrim AKP Dikri Olfandi, Rabu (17/6).
Menurut Dikri, setelah menembak dirinya sendiri tersangka langsung dilarikan ke RSMH karena keadaanya sangat kritis.
“Tersangka belum sempat dimintai keterangan, sekarang masih dirawat di Palembang, sehingga kita belum tahu siapa saja empat temannya yang diajak melakukan perampokan terhadap Bus AKDP Tulung Selapan. Dalam aksinya mereka sampai menembak kepala sang sopir hingga tewas dan melukai satu penumpang itu,” jelasnya.
#ros