PDPDE dan Semen Baturaja Tandatangani MoU

8

Palembang, BP

Perusahaan Daerah Pertambangan dan Energi (PD PDE) dengan PT Semen Baturaja menjalin kerja sama lewat penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) di Kantor Gubernur Sumsel, Selasa (26/5).

Kerja sama itu terkait banyak bidang, salah satunya yakni pembangunan pembangkit listrik 125 MW sebagai rencana pengembangan pabrik Semen Baturaja yang berada di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).

Baca Juga:  Alex Minta Pemko Benahi Palembang

Direktur Utama PD PDE Yaniarsah mengatakan, di dalam MoU dibahas empat poin. Yakni rencana pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) di Baturaja, pembangunan terminal semen di Pelabuhan Tanjung Api Api (TAA), perluasan jaringan PT Semen Baturaja, dan pengembangan produk turunan.

Pihaknya akan memfokuskan terlebih dahulu rencana pembangunan PLTU berkapasitas 125 MW. Proses persiapan pembangunan pembangkit listrik akan dimulai tahun ini, dengan dilakukan penyusunan Detail Engineering Design (DED). Penyusunan DED diperkirakan selesai dalam waktu enam bulan ke depan.

Baca Juga:  Hendardi: DPR Sponsori Penyimpangan UU TNI Melalui Perpres Pelibatan TNI Dalam Penanganan Terorisme

“Jadi PT Semen Baturaja membutuhkan suplai listrik 75 MW. Saat ini baru tersedia 35 MW, karenanya kita bangun PLTU baru. PLTU ini dibangun oleh PDPDE dan investasi yang dibutuhkan 200 juta dolar AS,” ungkap Yaniarsyah. #idz

Komentar Anda
Loading...