Satgas Karhutla Polda Sumsel Amankan Beruang Madu

18

 Disaat lahan perkebunan milik PT Bumi Mekar Hijau yang berada di Sungai Bungin Kecamatan Lampan Kabupaten Ogan Komering Ilir, terbakar pada Minggu (08/10). Tim Satgas Karhutlah Ditsamapta Polda Sumsel berhasil evakuasi satu ekor anakan beruang madu yang terjebak diantara api.(BP/IST)

Palembang, BP- Disaat lahan perkebunan milik PT Bumi Mekar Hijau yang berada di Sungai Bungin Kecamatan Lampan Kabupaten Ogan Komering Ilir, terbakar pada Minggu (08/10). Tim Satgas Karhutlah Ditsamapta Polda Sumsel berhasil evakuasi satu ekor anakan beruang madu yang terjebak diantara api.

Kini, satwa dengan nama latin Helarctos Malayanus dengan jenis kelamin jantan berusia 7 bulan itu sudah diserahkan ke BKSDA Sumsel.

Baca Juga:  16 Bacaleg DPRD Sumsel Tidak Memenuhi Syarat

“Iya, hari ini kita menyerahkan anak Beruang Madu jenis Helarctos Malayanus yang baru berumur 7 bulan ke BKSDA Sumsel,” ujar Kasubdit Gasum Dit Samapta Polda Sumsel AKBP Sutrisno, Selasa (24/10).

 

Menurut AKBP Sutrisno, setelah dilakukan perawatan selama 16 hari, bapak Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK melalui Direktur Samapta Polda Sumsel Kombes Pol Budi Mulyanto memerintahkan untuk segera menyerahkan Beruang Madu tersebut ke BKSDA Sumsel.

Baca Juga:  Bobol Mess Perwira Kementrian Perhubungan, Tiga Sekawan Ini Masuk Bui

“Untuk proses penyerahan, di lengkapi dengan berita acara penyerahan lengkap dan langsung di terima oleh Bapak Muhammad Hafidz Zyen selaku Analis Tata Usaha/Pelayanan Perizinan Tumbuhan dan Satwa Liar di Balai KSDA Sumatera Selatan di Kantor BKSDA Sumsel,”katanya.#udi

Komentar Anda
Loading...