Air PAM Macet, Polres OKU Bagikan Air Bersih Gratis

34

 

Baturaja BP
Dalam beberapa hari terakhir, sejumlah warga yang ada di kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mengalami kesulitan untuk mendapatkan pasokan air bersih dari PDAM OKU. Hal ini disebabkan adanya kebocoran pipa milik PDAM.
Untuk meringankan beban masyarakat dalam mencukupi kebutuhan air bersih, pihak Kepolisian Resort (Polres) OKU meluncurkan program OKU peduli yang mana program ini dilakukan dengan cara memberikan bantuan air bersih kepada warga secara gratis.
Kapolres OKU AKBP Arif Harsono didampingi kasi humas AKP Budi Santoso melalui Kasat Samapta AKP Andi Apriadi mengatakan, Kegiatan ini sudah menjadi program pihak kepolisian untuk membantu masyarakat. Dimana saat ini warga kesulitan mendapatkan pasokan air bersih karena ada kerusakan pada pipa milik PDAM Baturaja.
Pemberian bantuan air bersih ini sendiri, lanjut AKP Andi dilakukan dengan menggunakan mobil Water Canon yang secara rutin berkeliling memberikan pasokan air bersih kepada warga yang membutuhkan.
” Kita sengaja menggunakan mobil Water Canon untuk mendistribusikan air bersih kepada warga. Untuk warga yang lokasinya tidak bisa dijangkau dengan kendaraan water Canon maka kita menggunakan mobil yang lebih kecil untuk mendistribusikan air bersih ke rumah-rumah warga” ungkap AKP Andi.
Menurut AKP Andi, pihaknya juga menugaskan pada anggota Samapta dan Babinkamtibmas dalam lingkup Polres OKU untuk melakukan pendataan pada warga yang membutuhkan air bersih. ” Jadi warga yang merasa kesulitan mendapatkan pasokan air bersih bisa melapor ke anggota Bhabinkamtibmas untuk mendapatkan bantuan air bersih” pungkas Andi.
Sementara, Lisa seorang warga di Kawasan Kecamatan Baturaja Barat mengaku kondisi ini sudah terjadi sejak lima sampai satu minggu belakangan dan dirasa membebani karena harus mengeluarkan uang tambahan untuk memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari.
“Sumur kering di tambah lagi tidak mengalirnya air pam dilingkungan tempat tinggal kami. Terpaksa beli air satu tetmon Rp 70 ribu. Itupun hanya untuk dua sampai tiga hari. Paling lama lima hari,” jelas Lisa, mengaku sangat bersyukur pada hari ini. Dimana pihak kepolisian Polres OKU memberikan bantuan air bersi kepada warga yang membutuhkan.(Her)
Baca Juga:  Pelaku Pembunuhan dan Pemerkosaan Siswi SMPN 10 OKU Ditangkap
Komentar Anda
Loading...