Oyong Damiri Hadiri Sidokah Tiuh

72

PALEMBANG, BP-Ratusan warga desa Rasuan yang terletak di Kabupaten OKU Timur ini terlihat memenuhi pelataran Masjid Darussalam, Rabu (7/6). Sudah menjadi tradisi setempat beberapa waktu terakhir untuk menggelar Sidokah Tiuh sebagai pertanda syukur warga setempat atas kekayaan alam yang dimiliki.
“Selain itu, Sidokah Tiuh juga sebagai kesempatan silaturrahmi sesame warga Rasuan serta juga untuk memohon kepada Allah SWT dari segala bencana,” ujar Agus Salam SP, Kepala Desa Rasuan.
Selain Bupati OKU Timur Lanosin Hamzah, juga hadir pengusaha sukses asal Rasuan H Oyong Damiri. Dalam kesempatan ini, Oyong yang sengaja hadir dari Jakarta berharap desa Rasuan dapat kembali berjaya seperti dulu.
“Rasuan ini bukan hanya terkenal dengan sumber daya alam seperti buah duku yang bercita rasa tinggi, namun juga memiliki sumber daya manusia yang handal dan mampu berkompetisi di tingkat nasional,” ujar Oyong Damiri yang juga Ketua Asosiasi Jasa Angkut Bahan Peledak (Asjangdak) ini.
Untuk itu, walau dirinya telah sukses di Ibukota Oyong Damiri tetap berkomitmen untuk senantiasa memberikan support untuk kemajuan desa Rasuan, terutama terkait kemaslahan masyarakat setempat.
“Sidokah Tiuh ini juga harusnya menjadi titik balik bagi desa dan warga Rasuan kembali maju serta diperhitungkan baik dalam kancah regional maupun nasional,” ujarnya lagi.
Sementara itu Bupati OKU Timur Lanosin Hamzah mengakui pihaknya memiliki catatan tersendiri mengenai desa Rasuan. Selain potensi alamnya, desa ini juga melahirkan banyak sosok terke uka seperti pengusaha Abi Hasan Said, H Ahmad Mahalli serta mantan Wagub Sumsel Brigjen TNI Purn H Thobroni HS.
“Jadi desa Rasuan ini melahirkan orang-orang hebat. Artinya tanah Rasuan ini merupakan tanah butuah (bertuan),” ujar Lanosin di hadapan warga yang hadir. #bp/muk

Komentar Anda
Loading...