Para Korban Selamat, Pajero Sport Terjun Ke Sungai di Banyuasin

55
Kecelakaan Pajero Sport terjadi di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Banyuasin. Mobil Pajero Sport warna putih nopol B 1093 WJI terjun  ke anak sungai yang ada di pinggir Jalintim tepatnya di Kelurahan Kayuara Kuning Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Minggu (30/4).(BP/ISt)

Palembang, BP- Kecelakaan Pajero Sport terjadi di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Banyuasin. Mobil Pajero Sport warna putih nopol B 1093 WJI terjun  ke anak sungai yang ada di pinggir Jalintim tepatnya di Kelurahan Kayuara Kuning Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Minggu (30/4).

Berdasarkan informasi, mobil Pajero Sport Warna putih nopol B 1093 WJI melaju dari arah Betung menuju ke Palembang.

“Kejadiannya tadi malam sekitar pukul 21.00. Saat kejadian, warga sempat menolong orang-orang yang ada di dalam mobil. Mereka ini satu keluarga,” kata Eko warga Kayuara Kuning.

Baca Juga:  Berikan Pelayanan Seperti Hotel, Lapas Mata Merah Siap Hadapi WBBM

Semua penumpang yang ditolong warga, di bawa ke salah satu rumah warga untuk diberikan pertolongan dan ditenangkan. Beberapa jam kemudian, ada keluarga yang datang untuk menjemput mereka.

“Kalau dari si sopir, mereka itu dari Medan hendak pulang ke Jakarta setelah mudik di sana. Semalam, sudah ada keluarga yang menjemput. Tidak tahu kemana,” katanya,

Baca Juga:  DPRD Sumsel Ajak Masyarakat Sumsel Jangan Lupakan Jasa Ratu Sinuhun

Sedangkan warga lain Zaidid mengaku , anak sungai itu semalam kering dan mobil juga belum terbalik seperti itu.

“Karena hujan lebat semalam dan posisi ban kiri depan dan belakang sudah masuk ke anak sungai, saat air naik mobil itu terseret air,” katanya.

Lanjut Zaidid, sopir dan juga empat penumpang lainnya tidak mengalami luka-luka. Mereka hanya terlihat syok ketika ditolong warga dan dibawa ke salah satu rumah milik warga untuk ditenangkan.

Baca Juga:  Agus Sutikno: “Saya Lebih Menekankan Bagaimana PPP Lolos Verifikasi Parpol Sebagai Peserta Pemilu”

“Semalam sempat bertanya juga, katanya habis mudik dari Medan dan mau pulang ke Jakarta. Mereka ini satu keluarga, sopir, istri dan ada tiga anak-anak. Semalam juga, sudah dijemput keluarganya,” katanya.#udi

Komentar Anda
Loading...