UKMK IPSI UIN Raden Fatah Sabet Juara Umum 3 di Pomda XVII Sumatera Selatan 2022

252

Palembang, BP- UKMK IPSI UIN Raden Fatah Palembang berhasil menyabet juara umum 3 pada POMDA XVII Sumatera Selatan, yang diselenggarakan pada Sabtu, (19/2)   di Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang, tepatnya diruang Academic Center.

Acara ini sekurang-kurangnya di ikuti 21 Universitas. Yang terdiri dari kategori Fighter Putra, Fighter Putri, Seni Tunggal Putra, Seni Tunggal Putri, Seni Ganda Putra, Seni Ganda Putri, Seni Beregu Putra dan Seni Beregu Putri.

Baca Juga:  Malaysia 'Kepincut' Prestasi Seni SMKN 7 Palembang

Pomda ini sendiri diadakan dengan tujuan untuk mempersiapkan atlet dalam menuju POMNAS pada November 2022 mendatang.

Kemudian Senin, (21/2) UKMK IPSI UIN Raden Fatah Palembang berhasil memperoleh 7 medali. Dengan kategori perolehan medali :

-Alvin Masaiz memperoleh medali emas sekaligus menjadi pesilat terbaik putra
-Rizqi Alheri memperoleh medali emas seni tunggal putra dan ganda putra
-Febrikurniawan memperoleh medali emas seni ganda putra
-Silvia memperoleh medali emas seni tunggal putri
-Wahyu Dwi Saputra memperoleh medali perunggu
-Anisah Febrianti memperoleh medali perunggu
-Azmiadi memperoleh medali perunggu.

Baca Juga:  2 Pria Palembang Duel hingga Salah Satu Tewas

Meraih penghargaan bukanlah akhir dari perjuangan, melainkan suatu tolak ukur untuk lebih baik lagi kedepannya. Serta bisa lebih bersemangat lagi dalam berlatih untuk menghadapi POMNAS yang akan di selenggarakan di Padang. Pesan Sekretaris Pengprov IPSI.#osk

Komentar Anda
Loading...