Ditarik Keluar Cristiano Ronaldo Ngamuk Banting Jaket, Berikut Komentar Pelatih MU

52
Cristiano Ronaldo, tampak kesal saat digantikan pemain bertahan MU, pada laga
Brentford vs Manchester United semalam, (20/1). (BP/IST)

Jakarta, BP – Pasca diganti pada laga Brentford vs Manchester United, Cristiano Ronaldo terlihat tidak setuju dan sedikit mengamuk sampai banting jaket usai keluar dari lapangan. Kamis, (20/1).

Sanga pelatih, Ralf Rangnick pun tampak menghampiri dan berbicara pada Ronaldo, Rangnick memberi nasihat kepada Cristiano Ronaldo tapi diabaikan pesepakbola 36 tahun tersebut.
Diketahui pada laga tersebut, berakhir 3-1 untuk kemenangan Manchester United, gol-gol Setan Merah dicetak Anthony Elanga (55’) dan Mason Greenwood (62’). Gol lainnya dicetak Marcus Rashford (77’) yang masuk menggantikan Cristiano Ronaldo pada menit 71.

Baca Juga:  Witan Sudah di FK Senica Bersama Egy Maulana

Ketika diganti, Cristiano Ronaldo tampak tidak terima. Mantan pemain Juventus dan Real Madrid itu diberi mantel oleh salah seorang staf kepelatihan, namun langsung melempar mantel tersebut ke tanah.

Setelah itu, Cristiano Ronaldo tampak marah-marah kepada pemain cadangan dan staf kepelatihan Manchester United. Namun tak begitu jelas apa yang dikatakan Ronaldo saat itu.
Ketika Cristiano Ronaldo marah-marah, Rashford mencetak gol ketiga untuk Manchester United, atau enam menit setelah berada di lapangan. Ketika para pemain Manchester United merayakan gol Rashford, Ralf Rangnick tampak menasihati Cristiano Ronaldo.
Pelatih asal Jerman itu juga menepuk kaki Cristiano Ronaldo, menunjukan dirinya tengah menghibur sang megabintang. Sementara bagi Rashford, gol tersebut merupakan gol pertamanya di bawah kepemimpinan Rangnick.

Baca Juga:  Malaysia 2 Kali Dikalahkan Laos di AFF U-23, Safee Sali: Bagai Ditimpuk Batu ke Wajah

Sementara itu dilansir dari manchesterevening, Rangnick mengatakan bahwa dia mengeluarkan Ronaldo karena MU sudah memimpin dan fokus untuk bertahan hingga usai laga. “Dia berkata, ‘Mengapa saya, mengapa Anda melepas saya?’ Saya bilang saya harus mengambil keputusan untuk tim, untuk klub. Mungkin dalam beberapa tahun ketika dia menjadi pelatih dia akan mengerti.” katanya.
Lanjutnya. “Saya mengatakan kepadanya bahwa kami sudah unggul 2-0 dan kami harus belajar dari Villa Park, setelah permainan itu saya marah pada diri sendiri karena tidak mengubah ke lima bek. Hari ini situasi yang sama persis dan saya tidak ingin membuat kesalahan yang sama lagi,” tukass Rangnick.

Baca Juga:  Cerdas Mengarang Bahasa Inggris Hanya Tiga Bulan

Akankah Cristiano Ronaldo semakin yakin meninggalkan Manchester United pada musim panas 2022 karena insiden di atas? Menarik untuk dinantikan. #rid/net

Komentar Anda
Loading...