Heri Amalindo Tepis Kedekatan Dengan Pj Bupati PALI

6

IMG-20150803-02046
Palembang, BP
Bakal Calon Bupati (Cabup) PALI, Heri Amalindo, mengatakan kalau dalam Pilkada kali ini setiap kandidat inginnya menang, dan dia membantah ada kedekatan khusus dengan Penjabat Bupati Pali Apriyadi.
“Soal kedekatan namanya ikatan emosional semua orang sama itu kalau saya dikatakan dekat dengan Penjabat Bupati PALI Apriyadi. Kenapa yang lain enggak mau dekat, kalau aku dekat dengan si A dekati juga si A supaya dekat, jadi kita tidak usah terprovokasi dengan anggapan kita dibantu si A ya kita minta bantu si B, tidak salah khan jadi kita jangan berpikir negatif sehingga masyarakat mencap kalau kita ada kedeketan dengan si A ada keterpihakan,” katanya ketika dihubungi, Selasa (4/8).
Malahan mantan Kepala PU Bina Marga Sumsel ini balik bertanya apa jaminannya kalau dekat dengan Penjabat Bupati, lalu Penjabat Bupati dekat dengan dirinya.
“Kalau saya dikatakan menggunakan fasilitas negara, fasilitas yang mana, terus kenapa dia tidak ikut juga kalau kita menggunakan fasilitas, sedangkan saya PNS sudah berhenti, jabatan tidak lagi, apa yang bisa saya kerahkan dengan PNS dengan segala macam itu,” katanya.
Heri mengajak semua pihak berpikir positip dalam pelaksanaan Pilkada mendatang.
“Bertarung ya bertarunglah dengan baik, bertarung dengan benar, sama dengan kita bermain bola saat di lapangan pakailah teknik masing-masing jangan menyalahkan, dan jangan memprovokasi masyarakat,” katanya.
Soal kedekatan dengan Penjabat Bupati PALI Apriyadi, menurut Heri, Apriyadi bukan keluarganya namun hanya kawan.
“Kalau kamu nolong aku salah dak, dia tidak bisa salahkan kamu kalau kamu kawan aku, jangan kita terkotak-kotak, kita berpikir yang rasional saja, kalau bertarung, bertarung yang benar,” katanya. #osk

Komentar Anda
Loading...