Fokus Garap Sektor Bisnis

6

2505.05.Helen Juvencia SatyaPalembang, BP

PT Panin Insurance hingga kuartal pertama 2015 ini mencatat pencapaian target nasabah baru sekitar 50 persen. Meskipun saat ini terjadi perlambatan ekonomi akibat melemahnya harga jual komoditas perkebunan, namun asuransi umum ini tetap optimis.

“Target penambahan nasabah baru kami tahun ini sekitar Rp6 miliar,” kata Head of Marketing Office PT Panin Insurance Palembang Helen Juvencia Satya. Dia mengatakan, untuk fokus garapan sektor bisnis yang dibidiknya masih di beberapa sektor dengan pangsa pasar terbanyak saat ini untuk asuransi kendaraan dan properti. “Secara pertumbuhan, kami juga mencatatkan tren positif dengan rata-rata growth sekitar 50 persen per bulan,” katanya.

Baca Juga:  Ibu-Ibu Arisan Komplek Top 100 Rt 62, Jakabaring Dikenalkan Budaya Palembang

Sedangkan untuk dari segi persaingan di bidang ini yang terbilang ketat, pihaknya juga dibantu dengan holding company Panin, yaitu Bank Panin, Panin Daichi Liofe (asuransi jiwa) dan lainnya, serta secara pelayanan, iuran polis, dan lainnya merupakan prioritas yang diberikan pihaknya.#pit

Komentar Anda
Loading...