Seskoad KKL di Muba

15

 

Sekayu, BP
Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), menyambut kedatangan rombongan Kunjungan Kerja Lapangan (KKL) dari Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad) yang tiba di kantor Pemda Kabupaten Muba, Selasa(5/5). Kedatangan mereka disambut Wakil Bupati Muba Beni Hernedi, Dandim 0401/Muba Letnan Kolonel Inf Arif Hidayat, Sekretaris Daerah Muba Drs H Sohan Majid, MM, para asisten dan seluruh Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Muba, serta perwakilan Mahasiswa Perguruan Tinggi yang ada di Kabupaten Muba.

Baca Juga:  132.688 Masyarakat Belum Mendaftar BPJS

Kedatangan rombongan KKL Seskoad di Muba merupakan suatu program tahunan dari TNI AD untuk melakukan penelitian tentang sinergisitas antara aparat komando kewilayahan dalam hal ini Kodim dan pemerintahan daerah.

“Kami sebagai tuan rumah mengharapkan bantuan dan kerjasama dari pemerintah maupun masyarakat Muba, sehingga pelaksanaan KKL Seskoad di Kabupaten Muba berjalan dengan lancar dan sukses”, ujar Dandim.

Baca Juga:  Empat Kecamatan Diskualifikasi Karena Curi Umur

Wakil Bupati Muba Beni Hernedi, mengatakan, Pemkab Muba merasa terhormat dan berterimakasih atas dipilihnya Kabupaten Muba sebagai tempat penelitian Seskoad. Muba akan memanfaatkan kesempatan ini untuk saling bertukar ilmu pengetahuan.# rif

Komentar Anda
Loading...