Supir Ugal-Ugalan Konsumsi Narkoba
Palembang, BP
Ironis memang, teka teki penyebab kecelakaan yang terjadi di jalan A Yani kelurahan 13 ulu kecamatan seberang Ulu I Palembang tepatnya didepan Universitas Muhammadiyah Palembang pada Rabu (15/4) sore lalu ternyata cukup mengejutkan. Betapa tidak, hantaman truck Hino dengan nomor polisi BG 8813 UQ yang dikendarai Purwadi (30) dan menghantam dua kendaraan roda dua tersebut lebih disebabkan oleh kelalaian sang supir yang mengemudi secara ugal-ugalan hingga melompati trotoar jalan.
Setelah menjalani pemeriksaan di Polresta Palembang telah disimpulkan bahwa sang supir Purwandi (30) bersama dua rekannya Yusuf dan Rahmat (DPO) ternyata telah mengkonsumsi narkoba jenis shabu-shabu. Dari hasil pemeriksaan telah ditemukan alat hisab shabu berupa Bong dan Pirex yang diletakkan dibawah bangku pengemudi.
Saat ini, Purwandi dan Yusuf tengah diamankan di satuan narkoba Polresta Palembang untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Mobil ini milik Abing bos saya di toko sukses abadi bersama kawasan sekip. Kami bertiga memang mengkonsumsi shabu, baru kali ini pak dan saya hilang kendali sejak melewati tikungan ke arah Plaju. Puncaknya terjadi disebrang jalan Universitas Muhammadiyah dimana mobil melompati trotoar dan menghantam dua motor yang sedang melaju,” kata Purwandi saat diamankan di Satres Narkoba kemarin (16/4).