PAN Targetkan 3 DPR dari Sumsel
Palembang, BP
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa menyampaikan, pihaknya mematok target minimal 3 kursi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI 2014-2019 diduduki kader PAN dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sumsel.
“Untuk DPR RI kami targetkan tiga kursi, sedangkan DPRD kabupaten/kota satu fraksi, artinya pemilu tahun ini harus lebih baik dari pemilu sebelumnya,” ujar Hatta menjawab pertanyaan wartawan di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II, Palembang, Senin (31/3).
Dia menambahkan, secara nasional, PAN menargetkan menduduki 77 kursi DPR RI sesuai dengan jumlah dapil di Indonesia. Target tersebut meningkat 31 kursi atau 40,26 persen dari perolehan kursi pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2009, yakni 46 kursi.
Dijadwalkan pada Selasa (1/4) hari ini, PAN akan melakukan kampanye akbar di Lapangan Patra Jaya, Plaju, Palembang.
Hatta menginstruksikan, pengurus, kader, dan simpatisan PAN untuk menurunkan semua atribut kampanye jika memasuki masa tenang. “Ikuti aturan dan jangan lagi berkampanye, namun perbanyak pengajian serta lakukan aktivitas yang positif untuk masyarakat namun bukan kampanye,” pintanya.
Dia menambahkan, PAN menyiapkan sedikitnya 600 ribu saksi untuk bertugas di tempat pemungutan suara (TPS).
Hatta pun mengimbau, ibu-ibu tidak membawa anak-anak pada saat menghadiri kampanye PAN hari ini.
Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Dapil Sumsel I Partai dari PAN Hafisz Tohir mengatakan, kampanye akan dimeriahkan Group Band Ungu, Desy Ratnasari, Eko Patrio, Hengky Kurniawan.
Kabag Ops Polresta Palembang Kompol Suyanto mengatakan, pihaknya menugaskan sedikitnya 1.017 personel untuk melakukan pengamanan dan kampanye PAN dan Demokrat di Palembang hari ini.
Kabid Humas Polda Sumsel Kombespol R Djarod Padakova, pihaknya menugaskan 600 personel untuk membantu Polresta Palembang. “Pengamanan juga didukung TNI,” katanya. #osk