Inilah TPS  Cagub Dan Cawagub Sumsel  Akan Nyoblos

159
Pasangan Cagub Sumsel dan Cawagub Sumsel (BP/ist)

Palembang, BP- Pasangan calon Gubernur (cagub) dan Wakil Gubernur  (Cawagub) Sumatera Selatan (Sumsel) nomor urut 01 Herman Deru dan Cik Ujang (HDCU), dipastikan akan nyoblos di daerah berbeda di provinsi Sumsel.

Herman Deru (HD) sendiri dijadwalkan akan mencoblos di Jalan Taman Kenten Palembang di dekat kediaman pribadi HD. Sedangkan Cik Ujang (CU) akan mencoblos di Kabupaten Lahat.
Hal ini diungkapkan juru bicara tim pemenangan HDCU Alfrenzi Panggarbesi, terkait pencoblosan tempat pencoblosan HDCU nantinya pada 27 November mendatang.
“HD di Tamken (Taman Kenten). Sedangkan CU di Lahat, ” kata Alfrenzi singkat, Senin (25/11).
Pada pemilu 14 Februari lalu, Gubernur Sumsel periode 2018-2023, Herman Deru bersama istri, anak-anak dan mantunya memberikan hak suaranya di TPS 53 yang ada di Jalan AKBP Cek Agus Komplek Dolog RT 45 Palembang.
Di daftar pemilih tetap yang ada di TPS 53 terdapat nama Herman Deru, Febrita Lustia, Samantha Tivani, Muhammad Yaser, Syamsuddin Isaac Suryamanggala, Leony Marezza Putri, dan Ratu Tenny Leriva.
Sementara itu, pada masa tenang kampanye Pilkada 2024 ini, Herman Deru sendiri menghabiskan waktunya pada 25 November untuk berziarah ke makam orang tuanya (H Hamzah dan Hj Hayani) dan keluarga yang berada di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, bersama sang istri Febrita Lustia.
“(Aktivitas) Hari ini abang HD, ziarah ke makam ayah dan ibu serta makam keluarga di OKU Timur, “kata  adik kandung HD, Meillinda.
Sedangkan Cagub  Sumsel, Eddy Santana Putra (ESP) bakal melakukan pencoblosan suara di TPS dekat rumahnya yakni TPS di SDN 1 Palembang.
Setiap tahun TPS itu selalu didirikan di halaman sekolah itu karena memang tidak ada lapangan atau tempat luas lainnya.
Terlihat tenda untuk TPS tempat ESP bakal nyoblos sudah terpasang di halaman sekolah, Senin (25/11).
Tendanya sederhana hanya dua unit tenda biasa pada umumnya tidak ada hal yang istimewa.
Tenda itu hanya dilapisi puting putih dan di tiangnya diberi hiasan kain penutup kain tenda juga.
Sementara itu puluhan kursi plastik juga sudah ada di bawah tenda namun belum disusun dan hanya ditumpuk saja di bawah.
Selain itu belum juga terlihat dekorasi lainnya dan papan nomor TPS, bilik pencoblosan juga belum ada.
Dijadwalkan Eddy akan mencoblos antara pukul 08.00-09.00 WIB berangkat dari rumah.
Sedangkan Pasangan calon Gubernur dan Wakil Sumsel  Mawardi Yahya- RA Anita Noeringhati (MATAHATI), dijadwalkan akan sama-sama mencoblos pada pemungutan suara Pilkada 2024, di Kecamatan Gandus Palembang pada 27 November mendatang.
Berdasarkan data di Komisi Pemilihan Umum (KPU), Mawardi sendiri akan menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 8, sesuai alamat di Jalan Musyawarah Kompleks Bandara Permai no 1, Kecamatan Gandus kota Palembang.
Sementara wakilnya, RA Anita Noeringhati terdata di TPS 11, berdasarkan alamat di Komplek Bukit Sejahtera (Poligon) Blok BF-08 Kelurahan Karang Jaya, Kecamatan Gandus Palembang.
Pada pemilu Presiden dan Pileg 14 Februari 2024 lalu, mantan Wakil Gubernur Sumsel periode 2018-2023 itu, Mawardi Yahya bersama keluarga mencoblos di TPS 033 RT 26 Kelurahan Karang Jaya, Kecamatan Gandus, yang terletak di sebelah rumahnya.#udi

 

Baca Juga:  Daerah Lambat Tangani Bencana Alam
Komentar Anda
Loading...