Ayo Berwisata Ke Sungsang
#Senin 14 Desember 2020 Puncak Festival Kapal Hias di Sungsang
Banyuasin, BP
Dalam rangka mengeliatkan pariwisata dan mengairahkan ekonomi diera New Normal pasca pandemi Covid-19, pemerintahan kabupaten Banyuasin mengadakan lomba dan festival perahu hias bertempat di Sungsang Kecamatan Banyuasin II.
“Kegiatan festival perahu hias dan lomba lomba ini diselenggarakan selama tiga hari berturut turut, dimulai tanggal 12 Desember dan puncaknya tanggal 14 Desember” kata Salinan camat Banyuasin II, Kamis (10/12).
“Hari pertama diisi dengan lomba Lagu Mars PKK dan Lomba Fasion Show Busana Kreatif, khusus untuk peserta menyanyikan Mars PKK diwajibkan memakai Pakaian Tradisional. Dihari kedua diisi dengan Pameran Kuliner Sungsang, Pertunjukan Seni Budaya Sungsang dan Fasion Show Busana Tradisional Sungsang. Dihari ke tiga sebagai puncak acara hari Senin diadakan lomba Kapal Nelayan Hias Sungsang dimulai Pukul 09.00 sampai dengan Selesai,” katanya.
Untuk mengikuti lomba perahu hias calon peserta dapat mendaftarkan langsung ke panitia festival, tempat pendaftaran festival perahu hias berada di dikantor desa Marga Sungsang, Sungsang I, Sungsang II, Sungsang III, Sungsang IV dan kantor kecamatan Banyuasin II dengan mengisi Formulir pendaftaran, adapun kapal yang dapat mengikuti festival berjenis Kapal Pompong.
Lomba dan festival perahu hias ini mengangkat tema budaya Sungsang
Untuk perahu hias dibatasiJumlah penumpangnya maksimal sepuluh orang setiap peserta perahu hias harus mengutamakan keselamatan dan mematuhi protokol kesehatan dan yang terpenting bersedia mematuhi dan mentaati aturan dan arahan panitia
Untuk penilaian kesesuaian dengan tema lomba yaitu tentang Sungsang, keindahan kapal hias, Kreatifitas dalam menghias kapal dan kedisiplinan dalam mematuhi peraturan lomba.
“pendaftaran gratis dimulai tanggal 8 Sampai 12 Desember 2020” ungkap salinan.
Adapun total hadiah yang akan didapat oleh peserta festival perahu hias senilai 15 Juta, dengan rincian untuk juara 1: Rp. 5000.000, juara 2: Rp. 4000.000, juara 3: Rp. 3000.000, juara Harapan 1: Rp. 2000.000 dan juara Harapan 2: Rp. 1000.000.#osk