
BKB Direvitalisasi TNI, Ratu Dewa: “Pemkot Palembang Akan Melihat Dulu Bagaimana Kajiannya”

Suasana Sekretaris Daerah (Sekda) kota Palembang Drs Ratu Dewa Msi melakukan kunjungan ke Istana Adat Kesultanan Palembang Darussalam yang berada di Jalan Sultan Muhammad Mansyur, Palembang, Senin, (10/8).
Palembang, BP
Ide Sultan Palembang Darussalam, Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) IV Jaya Wikrama R.M.Fauwaz Diradja,S.H.M.Kn yang meminta agar Benteng Kuto Besak (BKB) dapat di revitalisasi oleh pihak Kemenhan RI, dan telah resmi berkirim surat kepada sejumlah Kementrian termasuk Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto .
Ditanggapi Sekda Kota Palembang Drs Ratu Dewa Msi menilai pihak Pemkot Palembang belum pada tingkat setuju atau tidak setujunya , namun Pemkot Palembang akan melihat dulu bagaimana kajiannya.
“ Dengan pihak TNI kitanya kita juga harus koordinasi termasuk dan lain sebagainya,” katanya ketika ditemui di ruang kerjanya, Selasa (6/10).
Dalam tahapan itu pihaknya akan melakukan koordinasi dan komunikasi dahulu dengan pihak TNI untuk pemanfaatan BKB tersebut.
“Siapapun nanti yang mengelola BKB kalau untuk kepentingan masyarakat, tidak masalah sih selagi itu untuk kemaslahatan orang banyak , tinggal mungkin faktor-faktor hal yang tehnisnya juga harus di detil betul,” katanya.
Hingga kini menurut mantan Sekretaris KPU Palembang ini, pihaknya belum melakukan komunikasi dengan TNI terkait revitalisasi BKB.#osk