Setelah Sungai Sekanak, Sungai Lumpur Dan Sungai Aur Segera di Revitalisasi

37

 

BP/DUDY OSKANDAR
Kepala Bidang Destinasi Wisata, Dinas Pariwisata Kota Palembang, Agusti saat menjadi nara sumber dalam talk show sejarah di Radio BP Trijaya Palembang, Selasa (25/9) yang juga dihadiri pengamat sejarah kota Palembang Kemas AR Panji.

Palembang, BP
Kepala Bidang Destinasi Wisata, Dinas Pariwisata Kota Palembang, Agusti mengatakan, selain sungai Sekanak yang telah dilakukan revitalisasi , pihaknya akan melakukan revitalisasi Sungai Lumpur dimana disana ada 7 bangunan heritage yang termasuk bangunan arab,lalu Sungai Aur.
“Sungai aur sudah ditata oleh Pemkot sebelumnya namun ada rusak-rusak tinggal di poles-poles saja,” katanya saat menjadi nara sumber dalam talk show sejarah di Radio BP Trijaya Palembang, Selasa (25/9) yang juga dihadiri pengamat sejarah kota Palembang Kemas AR Panji.
Untuk revitalisasi sungai tidak menggunakan anggaran namun melalui pihak ketiga dan revitalisasi dilakukan sejak tahun 2018.
“ Kita juga kerjasama dengan komunitas-komunitas juga ,” katanya.
Sedangkan pengamat sejarah kota Palembang Kemas AR Panji menilai Sungai Sekanak merupakan ikon dari sungai-sungai yang ada dikota Palembang yang bisa dilakukan revitalisasi.
“Revitalisasi harus dilakukan keseluruhan, karena Palembang kota air, jika banyak anak sungai hilang maka banjir terjadi dan lokasi resapan penampungan air seperti rawa bisa hilang , maka banjir bisa terjadi,” katanya.
Selain itu perlu sosialisasi dan ada perda dan eksekusi untuk menjaga sungai-sungai di Palembang ini agar bisa bersih dan masyarakat juga diajarkan agar tidak membuang sampah di sungai sembarangan.#osk

Komentar Anda
Loading...