Perhatikan Lorong Dan Saluran Air

27
BP/IST
Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Hj RA Anita Noeringhati

Palembang, BP

Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Hj RA Anita Noeringhati melihat kota Palembang yang banyak mendapatkan bantuan dari fasilitas APBN dan APBD dalam penyelenggaraan Asian Games 2018 dalam bentuk infrastruktur jalan, jembatan, hal ini membuat Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang memiliki beban moral , bagaimana merawat dan memelihara apa yang menjadi tugas dan kewajiban Pemkot Palembang di dalam semua fasilitas telah di bangunkan ini.

“Saya selaku anggota DPRD Sumsel dapil Palembang, saya berharap , pemerintah kota Palembang kebih memperhatikan jalan-jalan yang merupakan tanggungjawab kota Palembang, karena memang ada beberapa jalan yang menjadi menjadi tanggungjawab kota yang kurang diperhatikan terutama di lorong-lorong , bagaimana menciptakan saluran air yang bagus untuk menghindari banjir,” katanya, Minggu (23/9).

Baca Juga:  Andreas OP : Masyarakat Mulai Abai Terhadap Prokes, Palembang Masuk Zona Merah

Sebelumnya , dalam Rapat Paripurna ke 15 Masa Persidangan II DPRD Kota Palembang dengan agenda penyampaian laporan hasil reses DPRD Kota Palembang, dari hasil laporan masih banyak masyarakat Kota Palembang meminta perbaikan drainase dan jalan.

Rapat Paripurna dipimpin oleh H Muliadi Wakil Ketua DPRD Palembang, dihadiri Pj Walikota Palembang Akhmad Najib, Sekda Kota Palembang Harobin Mustofa, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah.

Baca Juga:  SMB IV Serahkan Buku “ Hikayat Palembang” Ke Kanwil Depkumham Sumsel

Reses enam daerah pemilihan di Kota Palembang, ke seluruhannya menyampaikan aspirasi untuk perbaikan jalan dan drainase. Reses ini salah satu upaya untuk meningkatkan peran DPRD Palembang dalam melaksanakan pembangunan.

Seperti yang dilaporkan M Adiansyah juru bicara Dapil I meliputi Kecamatan Alang-Alang Lebar, Sukarami, dan Kemuning.

“Masyarakat berharap dilakukan perbaikan sejumlah jalan dan drainase di wilayah Dapil I. Selain itu, keamanan dan ketenangan masyarakat dalam rangka perijinan pemasangan listrik masyarakat,” katanya Senin (17/9) di ruang utama Gedung DPRD Kota Palembang di Jalan Gubernur H Bastari Palembang.

Baca Juga:  Komisi V DPRD Sumsel  Akan Minta Penjelasan Dinkes Terkait   Zat Pemicu Kanker Taiwan di Produk Mie

Begitu pula hasil reses Dapil II Kecamatan Sako, Kalidoni, dan Sematang Borang yang dibacakan Ade Victoria. Dikatakannya, Pemerintah Kota Palembang diharapkan membuat serta memperbaiki saluran air diwilayah Pusri Sako, dikarenakan masih terjadinya banjir saat hujan turun.

Pada kesempatan tersebut juga disampaikan bahwa masyarakat di Kelurahan Sako, Srimulya, dan Sei Selincah meminta dilakukan penambahan pemasangan lampu jalan. Selain meminta perbaikan jalan dan drainase, hasil reses juga menyerap aspirasi warga tentang kebocoran pipa PDAM.#osk

 

Komentar Anda
Loading...