AMKPD Kota Palembang Siap Sukseskan Asian Games 2018

31
BP/DUDY OSKANDAR
Ketua Angkatan Muda Keluarga Palembang Darussalam (AMKPD) Kota Palembang periode 2018-2023 Nandriani Octarina S.Psi., CHA, CMHA berpoto bersama jajaran kepengurusan AMKPD Kota Palembang periode 2018-2023, di Griya Agung, Rabu (9/5) malam.

Palembang, BP

Ketua Angkatan Muda Keluarga Palembang Darussalam (AMKPD) Kota Palembang periode 2018-2023 Nandriani Octarina S.Psi., CHA, CMHA didampingi tim advokasi hukum , Misnan Hartono SH serta jajaran kepengurusan memastikan setelah pelantikan kepengurusannya akan ikut dalam mensukseskan dan ikut dalam kegiatan sosialisasi kegiatan Asian Games 2018 secara 100 persen.
“ Pak Gubernur Sumsel H Alex Noerdin mengundang kita untuk ikut serta disitu , supaya kaum-kaum muda dan lainnya bisa ikut serta dalam kebudayaan , karena seperti kita tahu kebudayaan kota Palembang itu sangat baik, baik dari hasil kerajinannya, hasil kulinernya dan itu harus di kembangkan di dalam dan diluar mancanegara,” kata Nandriani usai pelatikan kepengurusan AMKPD Provinsi Sumsel , kota dan kabupaten di Sumsel di Griya Agung, Palembang, Rabu (9/5) malam.
Dalam pelantikan tadi menurutnya, terlihat bagaimana perempuan-perempuan cantik memakai gandik dan laki-laki menggunakan tanjak dan rumpak.
“Ini tidak lain untuk membudayakan pakaian khas Palembang.Tadi kami meminta kepada pak Gubernur, agar bagaimana misalnya provinsi, kota, entah rumah makan , pusat perbelanjaan menggunakan pakaian khas Palembang ini, dalam artian tanjak dan gandik yang dipakai jadi ada sesuatu yang terlihat di Sumsel,” katanya.
Dan dia menambahkan, kemarin Gubernur Sumsel sudah mengagendakan penggunaan tanjak dan gandik di lingkup Pemprov Sumsel , karena beberapa provinsi sudah melakukan hal tersebut.
“ Jadi kita akan coba untuk melakukan itu dari hasil pelantikan ini ,” katanya.
Kedepan, pihaknya bersama dengwn AMKPD Provinsi Sumsel akan mengembangkan rumah limas, bagaimana provinsi Sumsel dikenal dengan provinsi lainnya melalui rumah limas dan pakaian adatnya sehingga tamu bisa tahu rumah limas dan bisa menggunakan pakaian adat Palembang tersebut.
Sedangkan tim advokasi hukum AMKPD Kota Palembang periode 2018-2023, Misnan Hartono menegaskan sebagai Tim Advokasi Hukum akan selalu siap mendampingi ketua AMKPD Kota Palembang periode 2018-2023 Nandriani Octarina S.Psi., CHA, CMHA untuk mensukseskan suksesnya kepengurusan AMKPD kota Palembang.
“ Serta ikut juga mensukseskan Asian Games 2018 di kota Palembang,” katanya.
Sementara itu pelantikan kepengurusan Angkatan Muda Keluarga Palembang Darussalam (AMKPD) Provinsi Sumsel dan kota dan kabupaten di Sumsel berjalan khitmad, pelantikan dipimpin SMB IV Fauwaz Diradja dan dr. Nyayu Hj. Alfa Gajahnata, Rabu (9/5) malam.
Turut hadir diantaranya SMB IV Fauwaz Diradja, dr. Nyayu Hj. Alfa Gajahnata, Gubernur Sumsel H. Alex Noerdin, Ketua AMKPD Kota Palembang Nandriani Octarina S.Psi., CHA, CMHA.
Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Angkatan Muda Keluarga Palembang Darussalam (AMKPD) dr. Nyayu Hj. Alfa Gajahnata mengatakan, organisasi ini berdiri 12 Juni 2006 dimana ide awal pembentukan organisasi ini karena banyaknya anak muda Palembang Darussalam tidak mengenal kebudayaan Palembang Darussalam.
Sejak terbentuknya organisasi ini sudah banyak kegiatan yang dilaksanakan dan menerbitkan buku sejarah adat istiadat Palembang yang sudah dicetak enam kali dan diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, Inggris dan Mandarin.
Pihaknya mendukung pelaksanaan Asian Games di kota Palembang dan terlibat langsung dalam mengenalkan pakaian adat Sumsel berupa tanjak dan gandik.
“ Kita minta agar pakaian tersebut dapat diperkenalkan oleh peserta Asian Games di kota Palembang dan kami berharap bapak Gubernur dapat membuat peraturan Gubernur tentang keharusan memakai tanjak dan gandik tersebut pada objek pelayanan publik yang ada yang ada di Sumsel seperti di konter-konter bandara, hotel-hotel dan restoran khas Palembang,” katanya.
Dengan demikian saat Asian Games nanti , dengan menggunakan tanjak dan gandik tersebut akan menjadi perhatian dan ini dapat meningkatkan perekonomian rakyat dengan meningkatkan pendapatan masyarakat Sumsel.
Sedangkan Gubernur Sumsel H Alex Noerdin mengajak yang hadir untuk mengembalikan kejayaan Kerajaan Sriwijaya dan Kesultanan Palembang Darussalam.
Menurut Gubernur apa artinya kejayaan masa lalu, dan kita tidak boleh melihat kaca spion tapi melihat kedepan, apakah nenek moyang kita yang hebat tersebut bangga dengan kita , apakah kita dapat membuat bangga nenek moyang kita yang luar biasa itu.
“Oleh karena itu kita sebagai ahli waris harus berusaha mengembalikan kejayaan tersebut dengan memberikan kebanggaan nenek moyang kita dengan cara yang jelas , bukan hanya dengan pidato atau orasi atau memakai tanjak dan gandik, tapi membuat karya anak bangsa, membuat karya yang menggetarkan bangsa Indonesia ini, Palembang Darussalam kembali dari titisan Sriwijaya , timbul, lahir besar kembali, caranya membuat Palembang, membuat Sumsel terkenal di dunia dimana hanya ada dua kota di Indonesia yang menjadi tuan rumah Asian Games 2018,” katanya.
Dalam kesempatan ini, Gubernur Sumsel Alex Noerdin memaparkan banyak hal tentang kemajuan pembangunan Sumsel sejak Palembang ditetapkan sebagai tuan rumah Asian Games 2018.
Menurut Alex Noerdin, melalui Asian Games banyak manfaat yang diperoleh Provinsi Sumsel seperti percepatan pembangunan, penambahan infrastruktur yang dibangun melalui dukungan dana dari berbagai pihak baik pemerintah pusat maupun swasta.
“Jadi, kalau ada yang bilang buat apa Asian Games, hanya menghabiskan uang rakyat, itu salah besar. Justru dengan Asian Games Sumatera Selatan berhasil menyerap dana pembangunan infrastruktur besar-besaran, totalnya mencapai Rp 68 triliun. Mulai dari jalan tol, dua Jembatan Musi, penambahan kapasitas bandara, LRT dan lain-lain,” kata Gubernur.
Dilanjutkan Alex Noerdin, Asian Games bukan menjadi tujuan utama melainkan alat untuk mencapai tujuan yakni kesejahteraan masyarakat Sumsel.
Menurut Alex Noerdin, untuk menjadi tuan rumah Asian Games tidak semudah membalikan telapak tangan melainkan penuh dengan perjuangan.
“Ini bukan mau sombong, tetapi sebagai bukti bahwa saya yang kalian pilih menjadi Gubernur ini tidak mengecewakan, melainkan bisa memberikan kebanggan bagi masyarakat Sumatera Selatan,” katanya.#osk

Komentar Anda
Loading...