Ribuan Peserta Mancing Bahagia Serbu Kolam KUM
PALI, BP
Ribuan warga masyarakat Bumi Serpat Serasan yang tergolong penggila mancing memenuhi kolam pemancingan Kelompok Usaha Media (KUM) yang berlokasi persis di belakang Radio PALI,
Acara tersebut sengaja diadakan oleh Kumpulan Insan Media yang ada di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), yang tergabung dalam wadah Kelompok Usaha Media (KUM), untuk mengisi liburan Bulan Suci Ramadhan dan menunggu berbuka puasa
Tampak hadir dalam acara tersebut dewan Pembina KUM Ir H Heri Amalindo MM, Irwan ST Anggota DPRD Kabuapten PALI, dan Ketua PWI PALI Nurul Falah SH serta ribuan peserta lomba mancing bahagia bersama KUM.
Mang Dede Ketua KUM didampingi Habibi M Aridi S Kom I Ketua Penyelenggara Mancing Bahagia mengatakan dalam mengisi Bulan Suci Ramadhan pewarta yang ada di PALI yang tergabung dalam Kelompok Usaha Media (KUM) berinisiatif menyelenggarakan acara mancing bahagia bersama HAI.
“Dengan mengambil tema mancing bahagia kita harapkan seluruh peserta mancing dapat terhibur dan hobinya dapat tersalurkan melalui kegiatan kita hari ini, terutama bagi penggila mancing,” ujaranya, Minggu (21/6).
Sementara itu Dede Ketua KUM mengatakan bahwa acara tersebut tidak dipungut biaya alias gratis. “Pendaftaran mancing bahagia ini tidak dipungut biaya dan telah dibuka empat hari lalu dan yang telah mendaftar sebanyak 100 orang lebih, kita juga menyiapkan Doorprize berupa sembako bagi yang mendapatkan ikan paling berat dan paling kecil” ucapanya
Sementra itu Ir H Heri Amalindo MM selaku Dewan Pembina (KUM) mengucapkan terima kasih kepada insan media yang telah menyelenggarakan acara mancing bahagia, dengan adanya kegiatan tersebut kita bisa berkumpul dan bersilaturahmi dengan peserta mancing mania yang ada dilingkungan Kabupaten PALI sambil menunggu berbuka puasa.
“Acara ini sangat baik sekali untuk kita bisa berkumpul mengisi bulan yang suci ini serta menyalurkan hobi, dengan kita berkumpul bersama bisa bersatu dan pasti kita berjaya,” ucapnya, #bie