Jelang Ramadhan, Razia Gepeng Diintensifkan
Palembang, BP
Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) akan menertibkan gelandangan dan pengemis (gepeng) termasuk anak jalanan (anjal). Razia rutin pun akan diintensifkan bahkan akan dilakukan setiap hari.
Namun dalam penindakan, diperkirakan masih belum tepat sasaran, sebab penindakan masih sebatas ketertiban. Pengamat Sosial Universitas Sriwijaya Al Fitri mengatakan razia selama ini masih belum tepat sasaran.
Penindakan masih sebatas para gepeng dan anjal, sementara sumber permasalahan yang melatari banyaknya orang yang kurang beruntung ini bisa berada di jalanan belum mendapatkan tindakan.
“Jelang Ramadhan ini dipastikan akan banyak gepeng dan anjal yang meminta-minta. Baik mereka yang sudah lama atau yang melakukan kegiatan minta-minta secara musiman. Aparat harus jeli, menindak sumber permasalahan ini dan tidak hanya menindak gepeng dan anjal,” katanya, Selasa (26/5).
Menurut dia, potensi adanya rekayasa para peminta-minta ini cukup kental, apalagi menjelang Ramadhan kebutuhan ekonomi dan faktor kemiskinan akan meningkat. Celah inilah yang biasanya dimanfaatkan oknum masyarakat dengan mengorbankan anak-anak di bawah umur untuk meminta-minta.
“Gepeng dan anjal itu ke luar semua kalau ada kesempatan bagus seperti Ramadhan ini, kalau dia dapat banyak, besok mau minta-minta lagi bahkan anggotanya makin banyak. Petugas atau aparat penindak harusnya telusuri sampai ke akar-akarnya, cari siapa oknum yang mengkoordinir,” katanya. #ren