Waspadai Pergerakan Kim Jeffrey

Palembang, BP
Sriwijaya FC (SFC) akan melakoni laga cukup sulit saat menjamu Pelita Bandung Raya (PBR), pada laga perdana Indonesia Super League (ISL) 2015 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Jumat (3/4) malam nanti. Pasalnya, meski dihantam krisis finansial, namun skuad The Boys Are Back masih memiliki pemain hebat yang menjadi bagian penting menembus babak semifinal ISL musim lalu.
Salah satunya adalah pemain naturalisasi, Kim Jeffrey Kurniawan. Sebab, kim tampil begitu konsisten sepanjang musim lalu sehingga mampu menembus skuad Tim Nasional Indonesia. Kondisi ini diakui pemain muda SFC Ichsan Kurniawan. Dikatakannya, tidak muda menghadapi PBR meski mereka datang dalam kondisi tidak baik. Justru, kondisi itu bisa meningkatkan motivasi tim asal Bandung itu, untuk meraih hasil terbaik di Jakabaring.
“PBR tim bagus meski sedang tertimpa masalah, dan hampir semua pemain mereka harus diwaspadai. Soal Kim Jeffrey Kurniawan adalah pemain bagus dan terbukti dipanggil coach Benny Dollo ke Timnas Indonesia senior,” kata Ichsan Kurniawan, Jumat (3/4).
#fer