Empat Sekolah Dapat Layanan Internet Gratis

17
 SMA Negeri 2 Muara Beliti, salahsatu sekolah yang mendapat bantuan program internet gratis, Kamis (20/3).
SMA Negeri 2 Muara Beliti, salahsatu sekolah yang mendapat bantuan program internet gratis, Kamis (20/3). <bp/marwan ashari>

Muarabeliti, BP

Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) bekerjasama dengan provider seluler dan Dinas Pendidikan sudah membuka jaringan internet gratis ke empat sekolah dalam wilayah Mura. Keempat sekolah tersebut meiliputi SMAN Tugumulyo, SMAN 1 Muara Beliti dan SMPN Muara Beliti dan SMAN 2 Muara Beliti.

Menurut Kepala Dishubkominfo Kabupaten Mura, Ari Narsa, perluasaan akses internet gratis tersebut untuk saat ini difokuskan ke sekolah-sekolah yang lokasinya dipinggir jalan utama atau negara. Itu guna memudahkan pengaksesan sinyal yang saat ini pengontrol sinyal atau alat pemancar masih berada di kantor Dishubkominfo di kawasan perkantoran agropolitan center, Kecamatan Muara Beliti.

Baca Juga:  PPDB SMAN 6 Palembang Mulai Dibuka

Sejauh ini, ia menyebutkan baru satu sekolah yakni Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Muara Beliti yang dapat mengakses internet gratis. Dan tahun ini, rencananya perluasan jaringan internet gratis akan dilakukan di empat sekolah.

Sekolah itu diantaranya SMAN Tugumulyo, SMAN 1 Muara Beliti dan SMPN Muara Beliti. “Untuk pengembangan dan perluasan akan dilakukan secara bertahap ke setiap sekolah-sekolah itu nantinya akan mendapat jaringan internet gratis” ungkap Ari.

Baca Juga:  SMA Negeri 6 Palembang  Rebut  Juara 3 Lomba Debat Bahasa Indonesia Tingkat Provinsi

Menurutnya, adanya jaringan internet gratis diharapkan dapat mempermudah pelajar mencari bahan pendidikan dan pelajaran. Termasuk menambah ilmu pengetahuan, khususnya perkembangan ilmu teknologi (IT).

Sedangkan  Kepala Sekolah SMAN 2 Muara Beliti, Surantini mengaku dengan adanya jaringan internet gratis di sekolah yang dipimpinnya tersebut sangat membantu pelajar dan menambah pengetahuan tentang IT. Termasuk manfaatnya cukup besar, disamping materi yang diberikan pihak sekolah, pelajar juga dapat menambah ataupun mencari materi tambahan di internet.

Baca Juga:  Disdik Larang Sekolah Jual Buku

“Ini bagus dan positif. Manfaatnya besar dan membantu anak-anak dapat melengkapi pelajaran dan pengetahuan serta wawasan menjadi luas,” pungkasnya.  #wan

Komentar Anda
Loading...