Datangi Bawaslu Kota Palembang, Massa MMK  Sumsel Protes Kecurangan Pemilu di Dapil 2

354
Puluhan orang mengatasnamakan Masyarakat Miskin Kota (MMK) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar demo di kantor Bawaslu kota Palembang, Kamis (14/3).Massa yang rata- rata ibu – ibu rumah tangga ini menuntut kecurangan yang di lakukan mafia pemilu  di dapil II kota Palembang pada saat pemilu Februari (BP/IST)

Palembang, BP– Puluhan orang mengatasnamakan Masyarakat Miskin Kota (MMK) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar demo di kantor Bawaslu kota Palembang, Kamis (14/3).

Massa yang rata- rata ibu – ibu rumah tangga ini menuntut kecurangan yang di lakukan mafia pemilu  di dapil 2 kota Palembang pada saat pemilu Februari 2024 lalu.
“Walaupun pemilu sudah mulai selesai,sudah masuk tahap berkas di KPU kota Palembang tapi masih banyak mengisahkan indikasi kecurangan disana sini dengan modus beragam cara yang dilakukan oleh oknum yang tidak punya otak yang hanya memikirkan dapat uang,kita lihat dapil 2 kota Palembang kelihatan sekali permainan suara yang dilakukan oleh oknum penyelenggara sendiri yang bermain sehingga menjadi mafia pemilu,” kata koordinator aksi Aripin Kalender.
Disini menurut Aripin terlihat jelas suara partai Nasdem menjadi bertambah dan berkurangnya suara partai PPP dikecamatan sukarame sangat merugikan partai PPP sehingga hilang kesempatan untuk meraih kursi yang terakhir.
“Untuk itu kami menuntut – meminta Bawaslu dan KPU untuk membuka kotak suara yang bermasalah yang terindikasi penggelembungan suara ,” katanya.
Selain itu pihaknya meminta Gakumdu dan Kejari kota Palembang untuk mengusut tuntas tindak pidana pemilu yang dilakukan oknum-oknum partai dan oknum penyelenggara didapil 2 kota Palembang.
“Meminta Bawaslu mempidanakan mafia pemilu di kota Palembang ,” katanya.
Sedangkan Kepala Sekretariat Bawaslu Kota Palembang Yusman Ali mengapresiasj demo yang dilakukan massa MMK Sumsel.
” Tuntutan demo ini akan kami teruskan ke pimpinan Bawaslu kota Palembang, untuk ditindaklanjuti” katanya.# udi

Baca Juga:  Ketua DPRD Sumsel Ingin Maksimalkan Peran DPRD
Komentar Anda
Loading...