Motor Shogun Hantam Pick Up Pengendara Motor  Sekarat 

84

Seorang pengendara sepeda motor Suzuki Shogun yang belumj di ketahui identitasnya sekarat setelag menabrak bagian depan mobil pick up Isuzu Traga Nopol BG 8457 NX di Jalan Demang Lebar Daun Palembang, Senin (3/4) diduga karena pengendara Shogun mengantuk. (BP/IST)

Palembang, BP- Seorang pengendara sepeda motor Suzuki Shogun yang belumj di ketahui identitasnya sekarat setelag menabrak bagian depan mobil pick up Isuzu Traga Nopol BG 8457 NX di Jalan Demang Lebar Daun Palembang, Senin (3/4) diduga karena pengendara Shogun mengantuk.

Korban langsung  dilarikan ke IGD RSI Siti Khodijah untuk mendapatkan pertolongan medis.

Baca Juga:  OCA Semakin Yakin Dengan Kesiapan Palembang

Informasi yang dihimpun kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 12.15 WIB di Jalan Demang Lebar Daun persis di depan kantor UPTD Disperindag Sumsel.

Kejadian  bermula saat mobil pick-up Isuzu Traga yang disopiri oleh Fikri (34) warga Jalan Ki Gede Ing Suro, Kelurahan 29 Ilir, Kecamatan IB I melintas dari arah SMAN 10 Palembang tanpa muatan.

Baca Juga:  Oknum Polisi Lahat Setubuhi Istri Tahanan , Bripka IS Ditahan 21 Hari

Saat melintas di TKP, secara mendadak dari arah berlawanan muncul sepeda motor Suzuki Shogun yang dikendarai korban tanpa nopol. Sepeda motor korban langsung menghantam bamper kanan depan mobil.

Korban yang menggunakan helm menghantam kaca depan kanan tepat di bagian sopir.

“Korban langsung terpental hingga beberapa meter di sisi kiri jalan, lukanya di bagian kepala dan muka korban,” kata Adi (37), saksi mata.

Baca Juga:  Polda Sumsel Bentuk Satgas Anti Hoax

Korban dilarikan warga ke IGD RSI Siti Khodijah, sementara petugas Unit Laka Satlantas Polrestabes Palembang melakukan olah TKP.#udi

 

 

 

 

Komentar Anda
Loading...