DPRD Sumsel Minta Jalan Di OKUS Perlu Dilebarkan

28
BP/IST
Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Daerah Pemilihan (Dapil) V (OKU dan OKU Selatan Zainuddin ST MM

Palembang, BP

Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Daerah Pemilihan (Dapil) V (OKU dan OKU Selatan Zainuddin ST MM mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel untuk melebarkan jalan-jalan yang ada di kabupaten OKU Selatan.
“ Karena efisiensi karena Asian Games, jadi pelebaran jalan di OKUS belum terlaksana , padahal Jalan di Pulau Beringin, Dana Ranau perlu pelebaran, bagaimana orang mau ke Danau Ranau kalau jalannya sempit, akibat bus pariwisata tidak bisa masuk ke Danau Ranau,” katanya, Senin (16/4).
Mengenai usulan pelebaran jalan-jalan tersebut, menurut politisi Partai Demokrat sudah pihaknya usulkan ke Pemprov Sumsel.
“Kalau sekarang lebar jalan di OKU Selatan 4 meter harus di lebarkan menjadi 2 meter lagi jadi 6 meter, dan itu memang memakan anggaran yang besar dan maksudnya dulu yang masukkan dulu, ada berapa anggaran tebas lalu depan anggarkan lagi, sampai sekarang belum, kemarin kita sudah usul saya lupa jumlah anggarannya,” katanya.
Sebelumnya menurut Zainuddin jalan Simpang Martapura ke Muaradua sudah pernah di lebarkan dengan menghabiskan anggaran Rp10 miliar.
“Yang dilebarkan yang tidak kena tebing khan, waktu dari Simpang Martapura ke Muaradua dikit tebingnya namun dekat simpang Jagorago ada jembatan ke Pemkab OKUS, mulai ada tebingnya , itu harus di tebas dan sudah kita usulkan agar di lebarkan selain itu Simpang Muaradua ke Danau Ranau sudah kita usulkan agar jalannya di perlebar namun hingga kini belum terealisasi,” katanya.#osk

Komentar Anda
Loading...