BBM Baru Segera Diluncurkan

2

Palembang, BP

Senior Supervisor External Relation PT Pertamina (Persero) Marketing Operational Region II Alicia Irzanova mengatakan, Pertalite baru berlaku di Jakarta dan sekitar Pulau Jawa. Pihaknya masih menunggu kebijakan dari pemerintah pusat terkait dengan hal itu. Karena perkenalan bahan bakar minyak (BBM) jenis baru itu diutamakan di Ibukota Negara dan berlanjut ke Pulau Jawa.

“Jika sudah di Pulau Jawa maka sesegera mungkin ke Sumsel dan daerah lain. Kita akan tunggu kebijakan pemerintah, jadi masyarakat Sumsel diharap bersabar,” katanya, di sela acara ‘EarthFest 2015’ pada peringatan Hari Bumi yang berlangsung di Kambang Iwak, Sabtu (18/4).

Baca Juga:  Harga Anjlok‎, Mutu Karet di Mura Rendah

Pertamina meminta agar masyarakat Sumsel bersabar dan mau menunggu produk baru yang akan dikeluarkan Pertamina tersebut. Menurutnya, alasan dikenalkannya BBM tersebut sebagai upaya agar masyarakat memiliki pilihan beragam. Keunggulan Pertalite dibanding premium, selain mempunyai kadar tingkat yang lebih tinggi dari premium, harga jual Pertalite lebih ekonomis dibanding pertamax.

“Produk ini lebih bagus dari premium dan harganya lebih rendah dibanding dengan pertamax. Pertalite menjadi pilihan jika mereka yang ingin memilih bahan bakar di atas premium. Untuk harga kita belum bisa memberi informasinya,” katanya.

Baca Juga:  Tahun 2020 , Pertumbuhan Ekonomi Sumsel Cenderung Alami  Pengulangan Di Tahun 2019

Saat ini, Pertamina memiliki empat varian BBM. Yakni, premium, pertamax, pertamax plus, dan pertamax racing. “Produk baru ini tingkatnya akan lebih tinggi dari premium dan lebih rendah dari RON 92 (pertamax-red),” katanya.

Terkait dengan rencana penyebarannya di Sumsel, BBM jenis baru tersebut akan ditempatkan dan bisa didapati di sebagian SPBU yang menyebar di wilayah Sumsel. Diketahui saat ini sudah ada sekitar 135 SPBU di Sumsel. Namun, pihaknya belum dapat merinci kawasan mana saja untuk Pertalite.

Baca Juga:  Dampak Tax Amnesty Terasa 3 Bulan Lagi

Sementara itu, ‘The Greatest Green Festival Even’ dari Pertamina dan Sobat Bumi Palembang dilakukan dalam memperingati Hari Bumi 2015. Pertamina dan Organisasi Sobat Bumi Palembang yang merupakan wadah bagi para penerima beasiswa Pertamina Foundation menyelenggarakan kegiatan berbasis lingkungan yang ditujukan untuk siswa SD, SMP, dan SMA se-Palembang.

Kegiatan tersebut merupakan perhelatan untuk membangkitkan semangat jiwa muda agar mencintai dan menyelamatkan bumi melalui fashion, art, music, and creativity.#pit

Komentar Anda
Loading...