Banyuasin Incar 5 Besar STQ Sumsel

29

Banyuasin, BP

Pemkab Banyuasin mengincar posisi lima besar pada Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tingkat Provinsi Sumsel 2015 di Kabupaten Lahat, Maret mendatang.

Hal ini ditegaskan Bupati Banyuasin Yan Anton Ferdian melalui Asisten I Rislani usai menutup STQ tingkat Banyuasin, Jumat (20/3).

Impian itu cukup masuk akal, bila berkaca  dari prestasi STQ tahun lalu, Banyuasin mendapat peringkat 7.  Bahkan sebelumnya ada tiga kontingen Banyuasin yang mewakili Sumsel mengikuti MTQ tingkat nasional dan internasional.

Baca Juga:  Sawit Muba Support Realisasi BENSA untuk Indonesia

“Kami optimis meraih peringkat lima besar, terutama untuk cabang tilawatil Quran,” katanya.

Untuk memenuhi target tersebut Banyuasin akan diperkuat 13 kontingen yang merupakan para juara STQ tingkat kabupaten.  Mereka juga akan dikarantina dan dibekali persiapan spiritual dan mental sebelum menghadapi STQ tingkat provinsi. “Rencananya 3 April mendatang para kontingen akan dilakukan Training Camp,” katanya.mew

Baca Juga:  1127 Mahasiswa UIN Raden Fatah di Wisuda Secara Tatap Muka

 

Komentar Anda
Loading...