Palembang, BP- Menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Firdaus Hasbullah, SH., MH, mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan momen istimewa ini sebagai sarana memperbanyak amal ibadah dan meraih predikat taqwa.
Dalam pernyataannya, Firdaus Hasbullah menegaskan bahwa Ramadhan adalah bulan penuh berkah, di mana setiap amal shaleh dilipatgandakan pahalanya. Ia juga mengingatkan bahwa rasa lelah, haus, dan dahaga yang dirasakan selama berpuasa merupakan penebus dosa.
“Mari jadikan Ramadhan tahun ini sebagai momentum untuk memperbaiki setiap perilaku dan langkah kita dengan kebaikan. Bulan suci ini adalah kesempatan bagi kita untuk meningkatkan keimanan, memperkuat silaturahmi, serta semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT,” katanya, Kamis (27/2/2025).
Lebih lanjut, Firdaus Hasbullah menjelaskan bahwa puasa bukan sekadar menahan lapar dan haus, tetapi juga memiliki makna yang lebih luas dalam kehidupan. Menurutnya, ibadah puasa mengandung pesan moral yang kuat, mengajarkan manusia untuk mengendalikan hawa nafsu, serta membentuk pribadi yang lebih disiplin dan bertanggung jawab.
“Puasa adalah pendidikan bagi kehendak dan kemauan manusia. Keinginan yang tidak terarah bisa merugikan, tetapi melalui ibadah puasa, kita belajar mengendalikan diri dan membina setiap keinginan agar sesuai dengan nilai-nilai kebaikan,” tambahnya.
Di akhir pernyataannya, Firdaus Hasbullah beserta keluarga menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa kepada seluruh umat Muslim.
“Marhaban ya Ramadhan 1446 H / 2025 M. Kami sekeluarga mengucapkan mohon maaf lahir dan batin. Semoga Allah SWT memberikan kita kesehatan, kelancaran, dan kemudahan dalam menjalankan ibadah di bulan suci ini. Aamiin,” katanya.
Dengan semangat kebersamaan dan penuh keikhlasan, Firdaus Hasbullah berharap Ramadhan kali ini menjadi momen yang membawa keberkahan bagi seluruh masyarakat Kabupaten PALI.#udi