36 Tim Sepakbola Ikuti Turnamen Relawan MATAHATI dan BERTAJI

14

 

BATURAJA– Relawan calon dan Wakil Calon Gubernur Sumatra Selatan H Ir Mawardi Yahya dan Hj RA Anita Noeringhati (MATAHATI), bersama pasangan calon Bupati OKU Teddy Meilwansyah dan Wakil Calon Bupati OKU Ir Marjito Bahri (BERTAJI),  menggelar turnamen sepak bola di Stadion Batumarta Unit 12, Desa Karya Mukti, Kecamatan Sinar Peninjauan, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).

Baca Juga:  HUT ke-74 PGRI dan HGN, Bupati OKU Berikan Penghargaan Kepada Guru Berprestasi

Acara dibuka oleh Awan Prayudi dari tim BERTAJI, dengan melakukan tendangan pembuka. Dalam sambutannya, Awan menyampaikan apresiasi kepada panitia dan semua pihak yang berkontribusi, menekankan pentingnya olahraga dalam mengembangkan bakat generasi muda. “Turnamen ini adalah upaya kita untuk menggali potensi sepak bola, dengan harapan lahir bibit-bibit unggul yang mengharumkan nama Kabupaten OKU,” ujarnya.

Baca Juga:  Bupati OKU Didampingi Istri Nyoblos di TPS 11 Kelurahan Sukaraya

Turnamen ini diikuti oleh 36 tim dari berbagai klub sepak bola di OKU dan akan berlangsung selama 21 hari, mulai 22 September hingga 13 Oktober 2024. Selain sebagai ajang kompetisi, diharapkan turnamen ini dapat mempererat silaturahmi antar pecinta sepak bola dan meningkatkan semangat kebersamaan di masyarakat. Kegiatan ini menjadi langkah awal dalam pembinaan atlet muda di Kabupaten OKU yang diharapkan berlanjut di tahun-tahun mendatang.(***)

Komentar Anda
Loading...