
Komisi II DPRD Sumsel Cek Stok Beras Sumsel , Diprediksi Stok Beras Sumsel Aman

Palembang, BP- Komisi II DPRD Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan sidak ke salah satu perusahaan penggilingan padi PT. Buyung Poetra Pangan, yang berlokasi Desa Pegayut , Kabupaten Ogan Ilir (OI) , Kamis (24/2).
Menurut Ketua Komisi II DPRD Sumsel Asgianto kedatangan mereka ke PT. Buyung Poetra Pangan untuk meminta informasi terkait produksi dan pemasaran beras di masyarakat.
“ Produksi PT Buyung di masyarakat dan meminta penjelasan karena kita sebentar lagi memasuki bulan Ramadhan , jadi kepada PT Buyung juga memastikan pasokan sembako kita di Sumsel ini terpenuhi,” katanya.
Sedangkan pimpinan PT. Buyung Poetra Pangan, Sukarta berterima kasih atas kunjungan anggota Komisi II DPRD Sumsel ketempatnya agar jelas permasalahan di lapangan apalagi terkait masalah pangan saat ini menurutnya sangat riskan.
“ Untuk kita di Sumsel ini aman, sebab kita lumbung, apalagi sekarang di daerah Telang mulai panen, sebulan lagi daerah Blitang ada juga panen,” katanya.
Apalagi daerah di Jawa menurutnya beras lagi kosong dan itu menurutnya keuntungan bagi Sumsel .
“ Jadi produksi petani Sumsel ini terserap ke Lampung ke Jawa, jadi harga stabil , dan daya beli petani bagus jadinya , nanti biasanya bulan 3 mereka mulai kendor , kita mulai serap , kita kayak jadi bumpernya , kita kondisi kosong gini jadi enak, jadi kalau kita penuh kita tidak bisa menyerap beras petani, kita yang penting cukup untuk di jual tidak kurang, ada terus,” katanya.
Hari ini harga gabah menurutnya mencapai kisaran Rp44 per kg .
“ Harganya kita sama, tapi ada potongan , kalau daerah ini bersih, ada basah, tapi di OKU Timur orang lebih galak, karena hasil padinya lebih bagus, disini belum, dio ada siklusnya galo, disini tunggu surut baru nanam, “ katanya.
Selain itu untuk stok beras di Palembang menurutnya paling aman dan tidak ada gejolak.
“ Itu gejolak ada di Jawa, tapi disini jaranglah ,” katanya.#osk