DPW PPP Sumsel Gelar Silaturahmi dan Berbuka Puasa Bersama

Palembang, BP- DPW PPP Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar silaturahmi dan berbuka puasa bersama, Kamis (29/4) di Mushollah Istiqomah, DPW PPP Sumsel.
Turut hadir pimpinan majelis dan anggota majelis DPW PPP Sumsel, pengurus harian DPW PPP Sumsel, serta para undangan
Menurut Ketua DPW PPP Provinsi Sumsel Agus Sutikno mengatakan, kegiatan ini merupakan bersilaturahmi sekaligus berbuka puasa bersama.
“ Saya mencatat hanya tahun kemarin ketika pandemi Covid-19 sedang ganas-ganasnya kita tidak melaksanakan itu, karena kita sama-sama menjaga anjuran pemerintah juga seperti itu sehingga puasa ramadhan 1441 H kita tidak menggelar,” katanya.
Atas nama pribadi dan DPW PPP Sumsel , apalagi tak lama lagi akan masuk Idul Fitri, menurut Agus , dirinya meminta maaf sebesar-besarnya mudah-mudahan Idul Fitri ini menjadi titik tolak , menjadi tonggak bagi kebangkitan PPP di Sumsel.
“ Kepada para senior , kepada para kiyai mohon kami dibimbing tidak usah ragu-ragu bila mana memiliki waktu dan kesempatan ke DPW PPP Sumsel , kami siapkan tempat untuk memberikan nasehat kepada kita semua,” katanya.
Sedangkan menjelang berbuka puasa digelar tausyiah yang di sampaikan ustad Sarbini Ahyar dan dilanjutkan berbuka puasa bersama dan dilanjutkan shalat Magrib berjamaah.#osk