Realisasi Kredit BSB Rp400 M

16

Palembang, BP

Bank SumselBabel (BSB) telah merealisasikan penyaluran kredit sekitar Rp400 miliar hingga bulan Mei ini. Kucuran kredit didominasi oleh kredit konsumer sebesar 65 persen, sedangkan kredit produktif hanya 30 persen.

Direktur Utama Bank SumselBabel (BSB) M Adil mengatakan, tahun 2015, pihaknya mengharapkan pertumbuhan kredit sebesar Rp1,5 triliun. “Ini baru tahap awal angka Rp400 juta. Ini merupakan permulaan karena kedepannya kami mengharapkan akan ada percepatan perekonomian sehingga target kami bisa tercapai. Untuk itu, kami tetap optimis target tersebut bisa tercapai,” katanya usai pelaksanaan Jalan Sehat di Kambang Iwak (KI), Minggu (7/6).

Baca Juga:  Permintaan Scoopy Terbaru Terpenuhi Separuh

Untuk meningkatkan kredit ini, BSB beberapa waktu lalu juga sudah merilis suku bunga dasar kredit. Dalam kategori persen yakni korporasi 11 persen, retail 12 persen, mikro 15 persen, KPR 12,25 persen, dan non KPR 12 persen. Penetapan suku bunga ini sudah mempertimbangkan kondisi perekonomian dan besaran BI Rate yang sudah mengalami kenaikan tahun lalu.

“Penetapan suku bunga kredit ini diharapkan mampu mendongkrak kinerja BSB, sebab secara perseroan perusahaan tahun ini menargetkan terjadi pertumbuhan kredit antara 14-17 persen, sementara untuk dana dipatok tumbuh minimal 15 persen atau sekitar Rp1,5 triliun,” katanya.

Baca Juga:  BJB Fokus Himpun Dana Murah

Untuk mengapresiasi nasabahnya, BSB mengadakan beberapa kegiatan Jazz Festival Night dan Jalan Sehat. Kegiatan ini juga dilakukan rangka ‘Goes to Asian Games 2018’. Dalam kegiatan jalan sehat BSB bagi-bagi hadiah kepada masyarakat, berupa tiga unit sepeda motor, lemari es, TV LED, dan puluhan hadiah lainnya.

“Setiap event yang digelar oleh Bank Sumsel Babel akan dikaitkan dengan Asian Games 2018. Hal ini dilakukan agar masyarakat tahu dan termotivasi dalam Asian Games yang akan digelar sepanjang tahun nanti,” katanya.

Baca Juga:  2.015 Nasabah Tasbih Manasik Haji Gratis

Selain menyosialisasikan Asian Games 2018, Bank Sumsel Babel juga akan berkontribusi dalam proyek-proyek pembangunan infrastruktur untuk mendukung event tersebut. “Tentunya Bank SumselBabel akan ikut berpartisipasi untuk menyukseskan acara ini, baik melalui pembangunan dan menyosialisasikan kepada masyarakat,” katanya.#pit

Komentar Anda
Loading...